Schumacher Comeback Gantikan Felipe Massa

Ada kabar menggembirakan untuk jutaan penggemar Ferrari di seluruh dunia. Pembalap idaman mereka, Michael Schumacher, telah sepakat untuk melakukan comeback. Pria asal Jerman itu bakal menjadi pengganti Felipe Massa, pembalap Ferrari yang kini masih memulihkan diri dari cedera.

Aksi sang juara dunia tujuh kali itu sudah bisa disaksikan kembali di Grand Prix Eropa, di jalanan Valencia, Spanyol, 23 Agustus mendatang.

Kabar Schumi -julukan Schumacher-- bakal kembali itu sebenarnya sudah mencuat sejak Massa mengalami kecelakaan di babak kualifikasi GP Hungaria, 25 Juli lalu. Hanya saja, waktu itu masih banyak yang bilang tidak mungkin. Reaksi pertama Schumi pun sebenarnya "tidak." Dan itu diperkuat oleh komentar manajernya, Willi Weber.

"Siapa pun yang akan duduk di mobil (Ferrari) itu di Valencia, dia bukanlah Michael Schumacher. Saya tidak yakin 100 persen. Saya yakin 200 persen," kata Weber seperti dikutip The Daily Mail Inggris.

Rabu malam lalu (29/7, kemarin dini hari WIB), kabar besar muncul yang membuat Weber harus menelan omongan sendiri. Schumi mengumumkan bahwa dia sepakat untuk menggantikan Felipe Massa. Keputusan itu dibuat setelah dia bertemu dengan para petinggi Ferrari, Stefano Domenicali (manajer) dan Luca di Montezemolo (presiden).

"Bersama, kami sepakat bahwa saya akan mempersiapkan diri untuk menggantikan Felipe," kata Schumi, yang kini sudah berusia 40 tahun.

Schumi mengakui, dia sudah mengakhiri babak hidupnya sebagai pembalap F1 pada 2006 lalu. "Tapi, untuk alasan loyalitas terhadap tim, saya tak boleh mengabaikan situasi yang kurang menguntungkan ini. Dan sebagai kompetitor, saya tak sabar menghadapi tantangan ini," ucapnya.

Waktu sendiri menguntungkan Ferrari. Ada liburan musim panas setelah GP Hungaria. Jadi, dalam beberapa pekan ke depan, Schumi bisa menyiapkan fisik untuk kembali ke lintasan. Dia sekarang masih fit, tapi masih butuh persiapan lebih untuk memenuhi kebutuhan F1. Apalagi, pada Februari lalu, dia sempat mengalami kecelakaan motor. Kondisi lehernya masih belum seratus persen.

"Saya tidak bisa memastikan apakah kondisi lehernya cukup kuat untuk balapan F1. Ingat, dia sudah berusia 40 tahun," ingat Sabine Kehm, juru bicara Schumi.

Tahun ini, Schumi memang terus mendampingi Ferrari sebagai konsultan. Kali terakhir dia mengemudikan mobil F1 adalah April tahun lalu, saat dia menjajal mobil F2008. Sampai kini, dia belum pernah sekalipun merasakan mobil F60.

Kini, yang masih belum jelas, adalah sampai kapan Schumi bakal balapan lagi. Apakah hanya di Valencia, apakah sampai akhir musim, atau bahkan sampai tahun depan.

Schumi sendiri bilang dia tidak ingin melanjutkan karir. Dia hanya kembali untuk menolong Ferrari. Kemungkinan besar, dia akan terus balapan sampai akhir musim 2009, bersama Kimi Raikkonen memburu kemenangan pertama Kuda Jingkrak tahun ini.

Setelah itu, bergantung pada kondisi Massa. "Ferrari berniat menurunkan Michael Schumacher sampai Felipe Massa mampu kembali ke lintasan," begitu bunyi pernyataan resmi Ferrari.

Tentang Schumacher

Kebangsaan: Jerman

Lahir: Hermulheim, 3 Januari 1969

Istri: Corinna Betsch

Anak: Gina, Maria, Mick

Domisili: Swiss

Kekayaan: Pada 2004 majalah Forbes menobatkan Schumacher sebagai selebritis peringkat ke-17 paling kaya.

BY : JAWAPOS

1 komentar:

Unknown 18 Agustus 2009 pukul 02.35  

Oke bngt. . .
Gw ngefans bngt sama ferrari apalagi sama "schumi". . .
Diupdate trus ya beritanya. . .

Posting Komentar

SEARCH

CLOCK

JOIN ME

YM STATUS

ShoutBox

Name :
Web URL :
Message :
:) :( :D :p :(( :)) :x

Visitor Information

free counters